APEL PAGI RUTIN: MENGUATKAN SOLIDITAS, MENINGKATKAN INTEGRITAS
Batu, kota-batu.kpu.go.id - (4 September 2023) - Mengawali langkah di bulan September, KPU Kota Batu melaksanakan apel pagi, Senin (4/9/2023). Pelaksanaan apel pagi secara rutin bertujuan untuk meningkatkan soliditas serta kedisiplinan dalam menghadapi tugas penyelenggaraan Pemilu 2024.
Sekretaris KPU Kota Batu, Rudi Gumilar menyampaikan bahwa kedisiplinan dan upaya peningkatan kinerja harus selalu diupayakan sebab kegiatan tahapan Pemilu 2024 semakin padat.
Dalam arahannya, ia juga mengingatkan agar tiap divisi segera melakukan pencermatan terhadap rencana anggaran yang telah disusun. Harapannya, anggaran yang tersedia bisa dimanfaatkan secara optimal untuk mendukung tahapan pemilu yang sedang maupun akan berjalan. (Ats)