BERITA KPU KOTA BATU

JADI PEMBINA UPACARA, KPU AJAK RATUSAN SISWA SMKN 2 BATU GUNAKAN HAK PILIH PADA PEMILU 2024

Batu, kota-batu.kpu.go.id - (22 Januari 2024) - Konsep berbeda nan menarik disajikan KPU Kota Batu dalam kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih (sosdiklih). Kali ini, sosdiklih dilakukan KPU dengan menjadi pembina kegiatan upacara sekolah di SMKN 2 Batu, Senin (22/1/2024).

Anggota KPU, M. Rizal Fakhruddin memimpin jalannya jalannya upacara dengan penuh semangat. Ia berdiri memberikan wawasan kepemiluan kepada ratusan siswa yang berbaris rapi.

Ia mengenalkan lima jenis pemilihan pada Pemilu Serentak 2024. “Kita akan memilih pemimpin untuk lembaga eksekutif sekaligus legislatif,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, anggota KPU yang membidangi Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi itu juga mengajak para siswa, khususnya yang telah memiliki hak pilih untuk memastikan nama mereka telah terdaftar sebagai DPT.

“Bagi teman-teman yang sudah 17 tahun atau memiliki hak pilih, jangan lupa untuk mencoblos, jangan sampai golput,” tandasnya.

Setelah upacara selesai, KPU Kota Batu bersama seluruh siswa dan guru berfoto bersama. Sosdiklih pun usai. (Ats)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 63 kali