BERITA KPU KOTA BATU

KPU DAN BAWASLU KOTA BATU KOORDINASI LAKUKAN VERIFIKASI ADMINISTRASI DUKUNGAN BAKAL CALON ANGGOTA DPD

Batu, kota-batu.kpu.go.id - (22 Maret 2023) - Dalam rangka menuntaskan proses verifikasi administrasi dukungan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD), KPU dan Bawaslu Kota Batu melakukan rapat koordinasi, Selasa (21/03/2023).

Koordinasi yang dilaksanakan di aula kantor KPU tersebut dihadiri oleh Anggota KPU Divisi Teknis Penyelenggaraan, Erfanudin; Anggota KPU Divisi Hukum dan Pengawasan, Thomi Rusy Diantoro; Anggota Bawaslu, Yogi Eka Chalid beserta pimpinan sekretariat.

Erfanudin mengungkapkan jika koordinasi dilakukan dengan maksud agar KPU dan Bawaslu bisa melihat dan menilai bersama terhadap kelengkapan administrasi dukungan kepada bakal calon anggota DPD.

Menurut Erfanudin, kehadiran Bawaslu dalam melihat langsung proses verifikasi administrasi menjadi sangat penting sebab mekanisme pengawasan dapat dilakukan secara langsung.

Secara teknis, koordinasi langsung juga akan memudahkan Bawaslu dalam melihat kelengkapan dan kecocokan dokumen administrasi yang sudah diunggah, sebab akses Bawaslu terhadap aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (SILON) terbatas.

Selanjutnya, Yogi menyampaikan bahwa kehadiran Bawaslu dalam proses verifikasi administrasi dimaksudkan agar mengetahui bagaimana prosedur dan proses verifikasi dijalankan.

"Kita juga pingin tahu proses bagaimana operasional verifikasi administrasi (dilakukan)," ujarnya.

Ia menyebutkan jika hal penting yang perlu diketahui Bawaslu dalam proses verifikasi ialah kesesuaian KTP dengan dapil, batasan minimal usia, pekerjaan, dan form A. (Ats)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 64 kali