KPU KOTA BATU LAKSANAKAN RAKOR VERFAK PERBAIKAN
Batu, kota-batu.go.id - KPU Kota Batu laksanakan Rapat Koordinasi Verifikasi Faktual Perbaikan persyaratan kepengurusan dan keanggotaan Partai Politik tingkat kabupaten/kota oleh KPU Kota Batu di Godong Salam Resto, kemarin (26/10) .
Diundang dalam acara tersebut adalah Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hati Nurani Rakyat, (Hanura), Partai Ummat serta Bawaslu Kota Batu dan jajaran.
Dalam rapat tersebut, Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Erfanudin mengatakan bahwa tahapan pelaksanaan verfak perbaikan kepengurusan dan Keanggotaan di tingkat Kabupaten/Kota mulai dari 24 November dan berakhir pada 7 Desember 2022. Sama seperti di verfak awal, Tim KPU Kota Batu akan datang ke tempat tinggal anggota partai tersebut. “Kecuali untuk Hanura, yang telah memenuhi syarat keanggotaan,”. Partai Hanura Kota Batu telah melayangkan surat pemberitahuan perubahan alamat kantor kepada KPU Kota Batu.