PENGUMUMAN

KPU RAIH KATEGORI SANGAT BAIK DALAM EVALUASI NILAI KINERJA ANGGARAN TAHUN 2024

Jakarta, kota-batu.kpu.go.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) berhasil meraih kategori “Sangat Baik” dalam evaluasi Nilai Kinerja Anggaran (NKA) Tahun Anggaran 2024 yang disampaikan oleh Kementerian Keuangan pada surat Nomor : S-296/MK.02/2025, perihal Penyampaian Nilai Kinerja Anggaran Kementerian/Lembaga Tahun Anggaran 2024 tertanggal 26 April 2025. Prestasi ini menunjukkan bahwa KPU mampu mengelola anggaran dengan efektif, efisien, dan akuntabel dalam menjalankan tugasnya sebagai lembaga penyelenggara pemilu.

Sebagai informasi, pemerintah melalui Kementerian Keuangan menyampaikan hasil evaluasi Nilai Kinerja Anggaran (NKA) Kementerian/Lembaga (K/L) untuk Tahun Anggaran 2024 yang menunjukkan capaian sangat baik secara nasional. Rata-rata NKA nasional mencapai 93,05, menandakan pengelolaan anggaran yang efektif, efisien, dan akuntabel sesuai prinsip good governance.

Evaluasi yang dilakukan oleh Menteri Keuangan sebagai Bendahara Umum Negara ini mengukur kinerja anggaran berdasarkan dua aspek utama, yaitu perencanaan anggaran dan pelaksanaan anggaran, masing-masing memberikan kontribusi 50 persen terhadap nilai akhir. Nilai kinerja perencanaan anggaran mencapai 89,96, sementara nilai pelaksanaan anggaran berada di angka 96,14. Penilaian ini menggunakan indikator yang mencakup capaian sasaran strategis, efisiensi penggunaan standar biaya keluaran, serta penyerapan dan pengelolaan anggaran.

Dalam surat resmi Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, KPU termasuk dalam daftar lembaga yang mendapatkan nilai NKA sangat baik, yang merupakan hasil penilaian menyeluruh terhadap perencanaan dan pelaksanaan anggaran. Penilaian ini mencakup capaian indikator kinerja sasaran strategis, efisiensi penggunaan anggaran, serta pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntabel.

“Kinerja anggaran yang baik ini menjadi bukti komitmen KPU dalam menjalankan amanah demokrasi dengan tata kelola keuangan yang profesional. Kami berharap capaian ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan demi suksesnya penyelenggaraan pemilu yang berkualitas,” kata Ketua KPU, Mochammad Afifuddin.

Menteri Keuangan, Sri Mulyani menekankan pentingnya seluruh kementerian dan lembaga, termasuk KPU, untuk menjadikan NKA sebagai indikator kinerja utama dan terus meningkatkan validitas data serta pengawasan anggaran, karena pengelolaan anggaran yang baik adalah fondasi utama untuk mewujudkan pemerintahan yang efektif dan akuntabel.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menegaskan pentingnya hasil evaluasi ini sebagai tolok ukur utama dalam pengelolaan anggaran di setiap unit kerja K/L. Menurut dia, Nilai Kinerja Anggaran harus dijadikan Indikator Kinerja Utama (IKU) untuk memastikan perencanaan dan pelaksanaan anggaran berjalan dengan baik, transparan, dan bertanggung jawab.  Hasil evaluasi ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh instansi untuk terus memperbaiki tata kelola anggaran demi kemajuan bangsa.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 384 kali