BERITA KPU KOTA BATU

MANTAPKAN PERSIAPAN TAHAPAN KAMPANYE, KPU BERSAMA PPK DAN PPS SE-KOTA BATU GELAR RAKOR

Batu, kota-batu.kpu.go.id - (24 Oktober 2023) - KPU Kota Batu bersama PPK dan PPS se-Kota Batu melaksanakan Rapat Koordinasi Persiapan Penyusunan Lokasi Kampanye dan Titik Pemasangan Alat Peraga Kampanye (APK) pada Pemilu 2024, Senin (23/10/2023). Rakor dibuka oleh Ketua KPU, Heru Joko Purwanto dan selanjutnya dipandu oleh Anggota KPU Divisi Sosdiklih dan Parmas, Marlina.

Dalam rakor, Marlina mengatakan bahwa koordinasi perlu dilakukan hingga tingkat PPK dan PPS sehingga kedua badan adhoc tersebut juga memiliki kewajiban untuk berkoordinasi dengan pemerintah setempat.

"PPK dan PPS bisa melakukan koordinasi dengan pemerintah kecamatan dan desa/kelurahan sebagaimana KPU telah melakukannya di tingkat pemerintah daerah," ungkapnya.

Ia menegaskan bahwa hasil koordinasi tentang titik atau lokasi yang dilarang untuk digunakan sebagai tempat kampanye dan pemasangan APK harus dituangkan dalam Berita Acara (BA).

"BA hasil koordinasi akan menjadi pedoman kita bersama. Maksimal harus bisa selesai hari Rabu," tegasnya. (Ats)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 120 kali